๐๐ž๐ฅ๐š๐ง๐ญ๐ข๐ค๐š๐ง ๐๐š๐ง๐ ๐ฅ๐ข๐ฆ๐š ๐’๐š๐ฆ๐›๐š๐ง๐  ๐†๐š๐ ๐š๐ค ๐‡๐ข๐ญ๐š๐ฆ ๐Š๐จ๐ญ๐š ๐๐š๐ญ๐š๐ฆ, ๐‘๐ฎ๐๐ข: ๐Œ๐š๐ซ๐ข ๐๐ž๐ซ๐ฌ๐š๐ฆ๐š ๐Œ๐ž๐ฆ๐›๐š๐ง๐ ๐ฎ๐ง ๐๐š๐ญ๐š๐ฆ

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, mengajak pengurus Sambang Gagak Hitam Kota Batam untuk bersama membangun daerah.

Hal itu disampaikan Rudi usai melantik dan mengukuhkan Panglima Sambang Gagak Hitam Kota Batam di Gerai Nelayan 2M Kampung Mentarau Sekupang, Sabtu (9/3/2024).

โ€œMari bersama kita membangun Batam Batam, pembangunan ini harus dilanjutkan,โ€ kata Rudi.

Untuk itu, Rudi mengajak pengurus Sambang Gagak Hitam Kota Batam untuk menjaga Batam tetap kondusif demi percepatan pembangunan Batam.

โ€œSaya titip Batam kepada kalian, jaga kekompakan demi pembangunan Batam,โ€ katanya.

Ia mengungkapkan, ke depan, Batam akan menjadi kota modern dan maju. Pembangunan Batam saat ini sudah berlangsung dan akan terus dilakukan hingga benar-benar tuntas.

โ€œAlhamdulillah hari ini Batam sudah maju, banyak yang memuji pembangunan Batam,โ€ ujarnya.

Di kesempatan itu, Rudi memaparkan pembangunan Batam mulai dari bandara, pelabuhan, jalan raya, proyek strategis nasional Pulau Rempang, dan berbagai pembangunan lainnya.

โ€œKe depan, jaga Batam sama-sama. Kalau bukan kita, siapa lagi,โ€ tegas Rudi.

Hadir dalam pelantikan itu, Sekretaris Daerah Batam, Jefridin Hamid, Panglima Besar Gagak Hitam, Arba Udin, Ketua Sambang Gagak Hitam Kota Batam, Sudharman.

DD