Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, berpesan kepada mubalik se-Kota Batam untuk terus mensyiarkan agama selama bertugas saat safari Ramadan 1445 H.
โTugas kita semua bagaimana mengayomi masyarakat. Semua (mubalig) akan mengisi ceramah di musala dan masjid, sampaikan siar agama tanpa menimbulkan masalah baru,โ pesan Rudi saat melepas Mubalig Kota Batam yang akan bertugas selama Safari Ramadan 1445 Hijirah/Tahun 2024 di Harris Hotel Batam Center, Jumat (8/3/2024).
Ia berharap, keberadaan mubalig sebagai sosok yang menciptakan suasana kondusif sehingga Batam menjadi kota madani yang aman dan tentram.
โApa yang disampaikan mubalig, sebaiknya jadi penyejuk bukan sebaliknya,โ katanya.
Ia berpesan agar mubalig menyampaikan kebaikan selama berdakwah di Bulan Ramadan 1445 Hijriah.
Selain itu, ia mengapresiasi peran para mubalig selama ini dalam mewujudkan Bandar Dunia Madani yang Maju dan Sejahtera.
โTeruslah berkiprah menyampaikan dakwah, sampaikan perkembangan Batam terkini,โ katanya.
Di kesempatan sama, Rudi memaparkan sejumlah pembangunan di Batam. Beberapa pembangunan di Batam mulai dari bandara, pelabuhan, jalan protokol, hingga sejumlah masjid di Batam.
โMari kompak membangun Batam demi mewujudkan Batam maju dan modern,โ ujarnya.
Sementara itu, Ketua Persatuan Mubalig Batam (PMB), Suyono, melaporkan bahwa total anggota PMB yang akan bertugas selama Ramadan berjumlah 954 mubalig. Ia berpesan kepada para mubalig untuk terus berjuang dalam dakwah di Kota Batam.
โSebagai mubalig, kita punya kewajiban sama untuk menciptakan suasana kondusif. Melalui dakwah selama bertugas di musala dan masjid saat Ramadan diharapkan mampu mewujudkan masyarakat yang religius, berakhlak hingga mewujudkan Batam kota madani,โ ujarnya.
Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, menginstruksikan seluruh pegawai di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Batam, tetap memberikan pelayanan prima kepada masyarakat selama Ramadan meski jam kerja disesuaikan.
โJam kerja selama Ramadan ada penyesuaian, namun kinerja dan pelayanan tetap harus berikan yang terbaik,โ pesan Rudi, Jumat (8/3/2024).
Adapun, selama Ramadan, sesuai Surat Edaran Wali Kota Batam 6/2024 tentang Jam Kerja Pegawai Aparatur Sipil Negara pada Bulan Ramadan 1445 H/2024 Masehi di Lingkungan Pemko Batam, jumlah jam kerja pegawai akan dikurangi.
Bagi perangkat daerah yang memberlakukan 5 hari kerja, jam masuk pada Hari Senin-Kamis masuk pada pukul 08.00 hingga 15.00 dan waktu istirahat dari pukul 12.00-12.30.
Kemudian, pada Hari Jumat masuk pukul 08.00 hingga pukul 15.30 dengan waktu istirahat pukul 11.30 hingga pukul 12.30.
Selanjutnya, bagi perangkat daerah memberlakukan 6 hari kerja yakni Senin-Kamis dan Sabtu masuk pada pukul 08.00-14.00 dengan waktu istirahat yakni pukul 12.00-12.30.
Kemudian Hari Jumat masuk pukul 08.00-14.30 dengan waktu istirahat 11.30 hingga pukul 12.30.
Di kesempatan itu, Wali Kota mengajak pegawai untuk gembira dalam menyambut Bulan Suci Ramadan. Ia mengajak seluruh pegawai selain fokus beribadah, juga terus memberikan kinerja terbaik.
โSemoga apa yang dilakukan dinilai ibadah, berikan pelayanan prima,โ pesan Rudi.
Rudi Juga menyampaikan selamat bagi pegawai bergama Islam dalam menyambut dan menjalankan ibadah selama Ramadan.
โKami mewakili keluarga menyampaikan mohon maaf lahir dan batin, dan selamat beribadah di Bulan Ramadan,โ ucap Rudi.
Laporan keterangan pertanggung jawaban (LKPJ) adalah laporan berupa informasi penyelenggara pemerintahan selama satu tahun anggaran atau akhir masa jabatan yang disampaikan kepala daerah kepada DPRD. Penyusunan LKPJ Wali Kota Batam Tahun 2023 sudah memasuki tahap Desk Dokumen LKPJ Wali Kota Batam Tahun 2023 di Aula Engku Hamidah Lantai IV Kantor Wali Kota, Jumat (8/03/2024).
Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. bersama pimpinan Perangkat Daerah turut mendengarkan paparan yang disampaikan oleh tenaga ahli, Gunarto. Materi yang dipaparkan terkait sistematika dan progres penyusunan LKPJ.
โSetelah Kita simak bersama paparan dari Pak Gunarto, masih ada beberapa catatan merah dan ini harus dilengkapi. Tolong Perangkat Daerah menyampaika realisasi terbaru yang merupakan tindaklanjut rekomendasi tahun lalu. Selanjutnya sampaikan permasalahan atas sasaran dan program yang capaiannya rendah,โ pesannya.
Ia berterimakasih kepada Perangkat Daerah yang sudah menyusun LKPJ Wsli Kota Batam Tahun 2023. Diungkapkannya nilai 94,21 sudah bagus namun yang perlu dibanggakan adalah jika Perangkat Daerah dapat mempertanggungjawabkan isi dari LKPJ tersebut.
โKepada Bagian Tapem yamg sudah mengkoordinir penyusunan LKPJ ini Saya ucapkan terimakasih. Saya harapkan agar pimpinan Perangkat Dinas kuasai dan pahami akan isi LKPJ ini pada saat menjelaskan ke Anggota DPRD Batam,โ pesannya.
Laporan keterangan pertanggung jawaban wali Kota Batam Tahun 2023 akan disampaikan pada tanggal 26 Maret 2024 ke DPRD Kota Batam. Untuk itu LKPJ Perangkat Daerah melakukan penyesuaian data berdasarkan paparan dokumen LKPJ dari tenaga ahli.
Adapun dasar hukum penyusunan LKPJ, PP Nomor 13 Tahun 2023 tentang Laporandan Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintah Daerah. Berikutnya Permendagri Nomor 18 Tahun 2020 tentang Laporandan Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah.(*)
Pemerintah Kota (Pemko) Batam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Satpol PP, Hari Ulang Tahun ke-62 Satuan Tugas Pelindung Masyarakat (Satlinmas) dan Hari Ulang Tahun ke-105 Pemadam Kebakaran (Damkar) Tingkat Kota Batam Tahun 2024 di Dataran Engku Putri, Kantor Wali Kota Batam, Jumat (8/03/2024). Sempena perayaan HUT tersebut, Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. meminta Satpol PP, Satlinmas dan Damkar meningkatkan jiwa korsa dan sinergitas.
Sebagai perangkat Pemerintah Daerah yang bertugas memelihara ketentraman dan ketertiban umum serta menegakkan Peraturan Daerah (Perda), harus menjalankan tugasnya dengan profesional.
โSelamat Ulang Tahun untuk Satpol PP, Damkar dan Satlinmas. Tentunya diusia yang sudah matang ini dapat melakanakan tugas dengan baik sesuai Tupoksi masing-masing. Saya harapkan masing-masing satuan dapat meningkatkan jiwa korsa dan sinergitas dalam menjalankan tugas Kepemerintahan,โ ujarnya usai mengikuti apel bersama Wali Kota Batam, Muhammad Rudi.
Sebagai jajaran yang berhadapan dengan masyarakat, ayah dua anak ini berpesan agar profesional dan bertanggungjawab terhadap tugas yang diberikan. Program kerja yang ada dikesatuan masing-masing agar dilaksanakan sesuai standar operasional yang ditentukan. Dalam hal menghadapi persoalan di lapangan, Jefridin berpesan agar tidak mengedepankan emosi melainkan pendekatan yang baik kepada masyarakat. Terutama Satpol PP, yang bersinergi dengan TNI/Polri dalam melaksanakan pengamanan demonstrasi.
โLakukan pendekatan secara humanis dalam menghadapi masyarakat. Tentunya ini perlu untu menghindari terjadinya benturan di lapangan,โ ungkap pria kelahiran Selatpanjang ini.
Selanjutnya Ia juga berpesan agar Satpol PP, Satlinmas siaga dalam menciptakan suasana aman dan tertib dalam mendukung pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024. Berkolaborasi dengan TNI/Polri demi terwujudnya Pilkada yang aman dan tertib. Untuk itu diperlukan sinergitas dalam pengamanan Pilkada serentak tahun 2024. Sesuai dengan tema โPeran Satpol PP dan Satlinmas Dalam Menciptakan Trantibum Linmas Untuk Mendukung Pemilu dan Pilkada 2024โ.
โSaya atas nama Pemerintah Daerah mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Satpol PP dan Linmas, sehingga Pemilu Presiden dan Pemilu Legislatif berlangsung tertib dan aman. Ini tidak lepas dari sinergitas antara Satpol PP, Linmas bersama TNI/Polri,โ ucapnya.
Seperti diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI secara resmi menerbitkan PKPU Nomor 2 Tahun 2024 tentang tahapan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati, dan Wakil Bupati, Serta Walikota Dan Wakil Walikota tahun 2024 yang ditetapkan pada 26 Januari 2024. Pilkada serentak akan dilaksanakan pada 27 November 2024.(*)
Kecamatan Sagulung kembali meraih juara umum pada Musabaqah Tilawatil Qurโan dan Hadist (MTQH)ke-32 Tingkat Kota Batam, tahun 2024. acara yang dilaksanakan di Mega Techno City, Batubesar, Nongsa, Batam, kamis (7/3/2024) malam ini, ditutup langsung oleh Wakil Gubernur Kepulauan Riau Hj Marlin Agustina.
โDengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, Alhamdulillah, Musabaqah Tilawatil Qurโan dan Hadist (MTQH) ke- XXXII Tingkat Kota Batam, tahun 2024 secara resmi saya nyatakan ditutup,โ ucap Marlin.
Penutupan MTQH ini dihadiri oleh Wali Kota Batam H Muhammad Rudi, Sekretaris Daerah Kota Batam H Jefridin, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) Kota Batam, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Batam, Unsur Pimpinan Kecamatan, dan masyarakat Kota Batam yang memadati lokasi acara.
Dalam kesempatan ini, Muhammad Rudi, menyerahkan langsung piala bergili kepada Camat Sagulung muhammad hafiz. Sedangkan Marlin, yang juga ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Batam, menyerahkan piala bergilir untuk juara bazar kepada Ketua TP-PKK Nongsa Puwanti.
Inilah daftar lengkap nama-nama juara pada MTQH ke-32 Tingkat Kota Batam, tahun 2024.
Cabang Seni Baca Al-qurโan
Golongan Tartil Putra
Terbaik 1, Fira Al Farizi, Batamkota, nilai 95,83
Terbaik 2, Imam Al Rafit, Bengkong, Nilai 93,50
Terbaik 3, Ahmad Habib , Batuaji, Nilai 92,83
Harapan 1, Nofal Al Mujahidin
Golongan Tartil putri
Kirana Hartono, Nilai 96,66, Sagulung
Nurul Lailatunnaafisah Nilai 93,16, Sekupang
Azrura Nurul Aini, nilai 92,16, Lubukbaja
Halifa Nurwimalah, bengkong (harapan)
Golongan Tilawah Anak-anak Putra
Muhammad Iqbal, Nilai 96,83, Sekupang
Edi Yusuf, nilai 87,83, Bulang
Muhammad Fikri, 86,83, Batuaji
Fahrel Rozak, bengkong (harapan)
Golongan Tilawah Anak-anak putri
evia Hariyani, nilai 95,33, Sekupang
Nur Mufidah, nilai 92,50,Bengkong
Kayla Asyi Syifa, nilai 92,33, Batuaji
Miftahus Saadah, Sagulung (harapan)
Golongan Tilawah Remaja Putra
Mulyadi, nilai 96,50,Batuaji
Habibul Fatihin, nilai 96,16, Batamkota
3Farras Fikri Raihan, nilai 94,00, Sekupang
Nur Iqbal, Bengkong
Golongan Tilawah Remaja Putri
Widiyah Irhamni, nilai 96,33, Sagulung
mastura, nilai 96,00, Sekupang
Situ Sofiah Rahma NIngsi, nilai 95,66, Seibeduk
Mutiara Riskikah Sibarani, bengkong
Golongan Tilawah Dewasa Putra
Muhammad Irfan Hakiki, nilai 96,83, Lubukbaja
Laluami Aji Saputra, nilai 94,33, Batamkota
Muhammad Yunus, nilai 94,16, Sagulung
Riswanto, Belakangpadang
Golongan Tilawah Dewasa Putri
Siti Nurbaya Busrah, nilai 94,33, Nongsa
Nurfiasanti, nilai 92,16, Sagulung
Ziniah, nilai 87,66, Lubukbaja
Riskamala, Batamkota
Golongan Tuna Netra Putra
Muhammad Irsyad, nilai 95,83, Sekupang
Golongan Tuna Netra Putri
Cahaya Hanura Siregar, nilai 93,50, Sagulung
Cabang Qiraโat Al- Qurโan mujawat dewasa putra