๐๐ž๐ฆ๐ค๐จ ๐๐š๐ญ๐š๐ฆ ๐’๐š๐ฆ๐›๐ฎ๐ญ ๐๐š๐ข๐ค ๐๐ž๐ง๐ ๐ž๐ฆ๐›๐š๐ง๐ ๐š๐ง ๐Š๐„๐Š ๐๐š๐ซ๐ข๐ฐ๐ข๐ฌ๐š๐ญ๐š ๐Š๐ž๐ฌ๐ž๐ก๐š๐ญ๐š๐ง ๐ˆ๐ง๐ญ๐ž๐ซ๐ง๐š๐ฌ๐ข๐จ๐ง๐š๐ฅ ๐๐š๐ญ๐š๐ฆ, ๐‰๐ž๐Ÿ๐ซ๐ข๐๐ข๐ง: ๐“๐ข๐ง๐ ๐ค๐š๐ญ๐ค๐š๐ง ๐๐€๐ƒ ๐๐š๐ง ๐๐ฎ๐ค๐š ๐‹๐š๐ฉ๐š๐ง๐ ๐š๐ง ๐Š๐ž๐ซ๐ฃ๐š

 Pemerintah Kota (Pemko) Batam menyambut baik Pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Kesehatan Internasional Batam di Wilayah Sekupang dan Nongsa. Hal tersebut disampaikan Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. dalam Rapat Koordinasi Penerbitan Rekomendasi, di Kantor Walikota Batam, Jumat (16/2/2024).

โ€œPemko Batam menyambut baik pengembangan ini, beberapa kali Bapak Wali Kota Batam, Muhammad Rudi sudah menyampaikan pembahasan terkait KEK Pariwisata Kesehatan di Sekupang lengkap dengan berbagai penunjangnya,โ€ kata Jefridin.

Jefridin menyampaikan komitmennya atas nama Pemko Batam, agar bagaimana investasi senilai Rp 6,9 Triliun ini dapat berjalan dan menahan devisa sebesar Rp 1.762,64 Triliun selama 80 tahun kedepan.

โ€œSepanjang aturan sudah sesuai ketentuan kita dukung ini, apalagi nilai investasi yang cukup besar dan akan menyerap tenaga kerja hingga 99 ribu pekerja,โ€ jelasnya.

Jefridin berharap, proyek KEK Pariwisata Kesehatan Internasional Batam ini dapat berjalan dengan baik, memberikan manfaat untuk masyarakat Batam dan menambah pundi-pundi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Batam. Pre dan post operatove care tetap bisa dilakukan di Indonesia.

โ€œKEK berpotensi menambah Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Batam secara akumulasi selama 80 tahun sebesar Rp 48,2 Triliun. Sektor yang paling terpengaruh adalah sektor konstruksi, penyediaan Akomodasi dan Makan Minum, Real Estate, Jasa Pendidikan, Jasa Kesehatan dan Jasa Kegiatan Sosial,โ€ imbuhnya.

Kota Batam sebagai Kota yang letaknya sangat strategis karena berdekatan langsung dengan Negara Singapura dan Malaysia, menjadi salah satu alasan mengapa wisata medis perlu dibangun. Karena dari 2 juta wisatan medis asal Indonesia yang berobat ke Luar Negeri, sebanyak 1,5 jutanya memilih pelayanan medis di Malaysia dan Singapura.

Ditargetkan dari 2 Juta wisatawan medis yang berobat ke Luar Negeri setiap tahunnya, KEK Pariwisata Kesehatan Internasional Batam akan menyerap pasien sebanyak 2 persen atau sekitar 40.000 jiwa. Sehingga tujuan untuk merebut market pasien yang berobat ke Singapura dan Malaysia untuk berobat ke Batam dapat tercapai.

๐“๐ž๐ซ๐ข๐ฆ๐š ๐‹๐š๐ฉ๐จ๐ซ๐š๐ง ๐ฉ๐ž๐ง๐ ๐ž๐ฅ๐จ๐ฅ๐š๐š๐ง ๐™๐š๐ค๐š๐ญ ๐“๐š๐ก๐ฎ๐ง ๐Ÿ๐ŸŽ๐Ÿ๐Ÿ‘, ๐‰๐ž๐Ÿ๐ซ๐ข๐๐ข๐ง: ๐๐š๐ณ๐ง๐š๐ฌ ๐Š๐จ๐ญ๐š ๐๐š๐ญ๐š๐ฆ ๐‰๐ž๐ฆ๐›๐š๐ญ๐š๐ง ๐š๐ง๐ญ๐š๐ซ๐š ๐Œ๐ฎ๐ณ๐š๐ค๐ข ๐๐š๐ง ๐Œ๐ฎ๐ฌ๐ญ๐š๐ก๐ข๐ค

Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. menerima Laporan Baznas Kota Batam Tahun 2023 yang disampaikan langsung oleh Ketua Baznas Kota Batam, Muhith, di Kantor Walikota Batam, Jumat (16/2/2024).

Laporan yang disampaikan terdiri atas laporan keuangan, laporan kinerja dan laporan pelaksanaan pengelolaan Zakat, Infaq dan Sedekah sepanjang Tahun 2023.

โ€œAtas nama Bapak Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menghaturkan terima kasih kepada Baznas Kota Batam yang selama satu tahun kebelakang sudah menjembatani zakat antara muzaki (orang yang dikenai kewajiban membayar zakat) dan mustahik (orang yang menerima zakat) umat muslim di Kota Batam terkhusus pegawai Pemko Batam,โ€ katanya.

Menurut Jefridin, Baznas sendiri memiliki peran penting guna memastikan bantuan yang diterima oleh mustahik dapat memberikan dampak nyata dalam peningkatan kualitas hidup masyarakat Batam.

โ€œLaporan ini saya terima dan akan disampaikan kepada Pak Wali Kota, memastikan bahwa zakat yang disalurkan transparan dan efesien,โ€ ucap Jefridin.

Ia berharap, Laporan Akhir Tahun Bazanas ini menjadi sarana komunikasi yang efektif dan bermanfaat bagi umat muslim, baik muzaki dan mustahik di Kota Batam.

Ketua Baznas Kota Batam, Muhith menyampaikan terima kasih kepada Pemko Batam yang selalu mendukung berbagai Program Zakat, Infaq dan Sedekah Baznas Kota Batam.

โ€œTerima kasih Pak Wali Kota Rudi, diwakilkan Pak Jefridin yang dalam tiap kesempatan selalu mendukung kami membantu menjalankan amanah dari umat muslim Kota Batam sepanjang Tahun 2023,โ€ katanya.

๐๐ž๐ฆ๐ค๐จ ๐๐š๐ญ๐š๐ฆ ๐ƒ๐ฎ๐ค๐ฎ๐ง๐  ๐๐ž๐ฅ๐š๐ค๐ฌ๐š๐ง๐š๐š๐ง ๐‰๐š๐ฆ๐ข๐ง๐š๐ง ๐’๐จ๐ฌ๐ข๐š๐ฅ ๐Š๐ž๐ญ๐ž๐ง๐š๐ ๐š๐ค๐ž๐ซ๐ฃ๐š๐š๐ง ๐Œ๐ž๐ฅ๐š๐ฅ๐ฎ๐ข ๐๐š๐ซ๐ข๐ญ๐ซ๐š๐ง๐š ๐€๐ฐ๐š๐ซ๐ ๐Ÿ๐ŸŽ๐Ÿ๐Ÿ’ ๐๐ซ๐จ๐ฏ๐ข๐ง๐ฌ๐ข ๐Š๐ž๐ฉ๐ซ๐ข

 Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. mengikuti jalannya sosialisasi terkait Mekanisme serta Indikator Penilaian dalam Penghargaan Jaminan Sosial Ketenaga kerjaan Paritrana Award 2024 Tingkat Provinsi Kepulauan Riau, secara virtual dari Kantor Walikota Batam, Jumat (16/2/2024).

Penghargaan yang digelar Pemerintah Pusat melalui Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI (Kemenko PMK RI) ini, sebagai bentuk motivasi dalam rangka mengoptimalisasikan percepatan penurunan kemiskinan ekstrem bagi pekerja miskin dan tidak mampu di daerah.

โ€œPemerintah Kota (Pemko) Batam mendukung dan berkomitmen akan turut serta memenuhi indikator penilaian dari empat kategori penghargaan yang ada,โ€ ujar Jefridin.

Empat Kategori pada Paritrana Award 2024 Tingkat Provinsi Kepulauan Riau, yang merupakan akumulasi data dari Bulan Januari hingga Desember 2023. Diantaranya Kategori Pemerintah Provinsi Kabupaten/Kota terbaik, Kategori Usaha, Kategori Usaha Kecil Mikro, dan Kategori Pemerintah Desa/Kelurahan terbaik.

โ€œKita berharap penghargaan ini juga dapat menjadi motivasi kita dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memastikan keberlangsungan pendidikan anak, pengurangan beban pengeluaran masyarakat, dan bantuan sosial untuk mencegah kemiskinan,โ€ harapnya.

Jefridin memerintahkan langsung OPD yang hadir mendampinginya untuk dapat segera mensosialisasikan dan melengkapi pemberkasan, serta berkoordinasi dengan penilai dari Provinsi Kepulauan Riau.

โ€œUntuk Kota Batam sendiri memiliki dua Kantor BPJS Ketenagakerjaan di Nagoya dan Sekupang, semoga kita dapat berkoordinasi dengan baik dan melengkapi pemberkasan dari tanggal 17 sampai dengan 25 Februari,โ€ jelasnya.

Adapun maksud dari penghargaan ini untuk mewujudkan Universal Coverage Jamsostek untuk menuju keadilan, kesejahteraan sosial dan mendorong penurunan miskin ekstrem. Pada tingkat Nasional penghargaan yang diberikan oleh Presiden RI kepada Pemerintah Provinsi/ Kabupaten/ Kota dan Pelaku usaha meliputi Skala besar, menengah, usaha sektor pelayanan publik dan usaha mikro yang mendukung pelaksanaan jaminan sosial ketenagakerjaan.

๐๐จ๐ž๐ซ๐ฌ๐ž๐ฃ๐š๐›๐š ๐Ÿ๐Ÿ, ๐Š๐ฐ๐š๐ซ๐œ๐š๐› ๐๐š๐ญ๐š๐ฆ: ๐๐ซ๐š๐ฆ๐ฎ๐ค๐š ๐–๐š๐๐š๐ก ๐Œ๐ž๐ฆ๐›๐ž๐ง๐ญ๐ฎ๐ค ๐Š๐ž๐ฆ๐š๐ง๐๐ข๐ซ๐ข๐š๐ง, ๐Š๐ž๐ญ๐š๐ช๐ฐ๐š๐š๐ง ๐๐š๐ง ๐Š๐ž๐ฃ๐ฎ๐ฃ๐ฎ๐ซ๐š๐ง

Pramuka merupakan wadah pendidikan bagi peserta didik Indonesia khususnya di Kota Batam menjadi manusia yang mandiri, bertaqwa dan jujur dalam berkehidupan di masyarakat.

Amanat tersebut disampaikan Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Batam, Jefridin, M.Pd. saat menjadi pembina Upacara Pembukaan Kegiatan Perlombaan Hari Ulang Tahun (HUT) Gugus Depan Pramuka SMKS Terpadu Putra Jaya Batam ke-11 (Poersejaba 11), Jumat (16/2/2024).

โ€œJangan pernah menyesal ikut latihan dan perlombaan gerakan Pramuka, Karena Pramuka mendidik kita menjadi orang yang mandiri dan bertaqwa sesuai dengan Dasa Darma pertama, Takwa kepada Tuhan yang Maha Esa,โ€ katanya.

Tambahnya, Pramuka juga membentuk anak menjadi orang yang jujur sesuai Dasa Darma kesepuluh, Suci dalam Pikiran Perkataan dan Perbuatan. Jefridin mengapresiasi dan mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun Gugus Depan Pramuka SMKS Terpadu Putra Jaya Batam.

โ€œSelaku Ka. Kwarcab Batam saya mengucapkan selamat kepada Gugusdepan 0391-0392 Pangkalan SMKS Terpadu Putra Jaya Batam. Mudah-mudahan diusia ke-11, Pramuka disini semakin jaya dan sukses,โ€ ujar Jefridin.

Jefridin memberikan motivasi, masukan dan saran kepada seluruh Pramuka Penggalang dan Penegak agar dapat belajar dengan giat. Karena pendidikan merupakan investasi yang tiada tara nilainya. Ia juga berharap, agar Pramuka dapat hidup di mana saja dan bermanfaat bagi siapa saja.

โ€œAlasan tunas kelapa dijadikan sebagai lambang Pramuka, karena melambangkan bahwa Pramuka dapat tumbuh di mana saja dan berguna bagi manusia seluruh bagiannya. Seperti kelapa yang bermanfaat

mulai dari daun, akar, batang dan sebagainya,โ€ jelasnya.

Beberapa materi Kepramukaan lainnya turut disampaikan Jefridin pada kesempatan itu, diantaranya mengapa Gugus Depan Ganjil digunakan untuk Pramuka Putra dan Gugus Depan Genap untuk Pramuka Putri.

โ€œKarena Pramuka yang lahir pertama adalah Pramuka Putra yang didirikan oleh Bapak Pandu Dunia Boden Powel. Setelah itu Gugus Depan Pramuka Putri oleh Adik Boden Powel yaitu Agnes,โ€ jelasnya.

๐๐ฒ๐จ๐›๐ฅ๐จ๐ฌ ๐๐ข ๐“๐๐’ ๐Ÿ‘๐Ÿ‘, ๐‘๐ฎ๐๐ข ๐๐š๐ง ๐Œ๐š๐ซ๐ฅ๐ข๐ง ๐ƒ๐š๐ญ๐š๐ง๐  ๐Œ๐ž๐ง๐ ๐ ๐ฎ๐ง๐š๐ค๐š๐ง ๐•๐ž๐ฌ๐ฉ๐š

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, bersama Wakil Gubernur Kepri, Marlin Agustina, menyalurkan hak suara pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di TPS 33 Kompleks Rosdale, Teluk Tering, Batam Kota, Rabu (14/2/2024).

Menggunakan kemeja merah jambu, Wakil Gubernur Kepri, Marlin datang lebih dulu pada pukul 09.40 WIB bersama putrinya Rani Rafitriyani menggunakan Vespa dengan corak batik. Kedatangan orang nomor 2 di Kepri itu langsung diserbu awak media yang sudah sejak pagi berada di kawasan TPS tersebut.

Selesai mencoblos, Marlin kembali ke kediaman menjemput Wali Kota Batam, Muhammad Rudi. Kedua pimpinan itu dengan berboncengan menggunakan Vespa menuju ke TPS 33 yang berada di komplek perumahan tempat mereka tinggal.

Berbeda dengan Marlin, Rudi pada pencoblosan itu menggunakan kemeja putih. Kedatangan orang nomor 1 di Batam itu pun langsung diserbu awak media.

Marlin mengajak semua masyarakat untuk menyukseskan pemilu di Batam dan Kepri. Ia berharap, pemilu tahun ini berjalan aman dan damai.

Untuk diketahui, pada Pemilu tahun ini digelar pemilihan DPRD Kota, DPRD Provinsi, DPR RI, DPD RI, serta Presiden dan Wakil Presiden.

โ€œSemoga terpilih pemimpin yang hebat dan semoga terwujud Batam modern dan Kepri madani,โ€ katanya.

Di kesempatan itu pula, Marlin menyampaikan alasannya menggukaan Vespa. Bagi Marlin, Vespa sangat bersejarah dalam sejarah percintaan antara dirinya dan Muhammad Rudi.

โ€œDulu kami memang sering naik Vespa,โ€ ujar Marlin sembari tersenyum kepada awak media.

Sementara itu, Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, mengungkapkan kehadiran dirinya dalam menyalurkan hak suara tersebut sebagai warga negara untuk ikut menentukan pemimpin yang baik ke depan di tingkat pusat hingga daerah.

โ€œPencoblosan sudah saya laksanakan, semoga yang kami pilih amanah dan terus memajukan Indonesia, Kepri, dan Kota Batam,โ€ ujarnya.

Ia pun mengajak seluruh masyarakat Batam yang sudah berhak memilih, agar datang ke TPS untuk menyalurkan hak suara masing-masing.

โ€œKami berharap semua yang ber-KTP Batam datang sesuai alamat KTP,โ€ imbau Rudi.