๐๐ฎ๐ค๐š ๐Œ๐ฎ๐ฌ๐ค๐จ๐ญ ๐•๐ˆ ๐ˆ๐๐’๐ˆ ๐Š๐จ๐ญ๐š ๐๐š๐ญ๐š๐ฆ, ๐‰๐ž๐Ÿ๐ซ๐ข๐๐ข๐ง ๐ƒ๐จ๐ซ๐จ๐ง๐  ๐๐ž๐ฆ๐›๐š๐ง๐ ๐ฎ๐ง๐š๐ง ๐Ž๐ฅ๐š๐ก๐ซ๐š๐ ๐š ๐๐š๐ง ๐๐š๐ซ๐ข๐ฐ๐ข๐ฌ๐š๐ญ๐š

Wali Kota Batam, Muhammad Rudi yang diwakilkan oleh Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. membuka secara resmi Musyawarah Kota (Muskot) VI Tahun 2024 Pengurus Kota Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Batam, di Asrama Haji Batam Centre, pada Minggu (21/4/2024).

Dalam sambutannya, Jefridin menggarisbawahi pentingnya menjalankan kegiatan musyawarah dengan baik, termasuk membahas laporan pertanggung jawaban pengurus lama dan memberikan rekomendasi, seperti peningkatan APBD untuk Koni guna mendukung kegiatan olahraga.

Jefridin juga memaparkan pembangunan infrastruktur yang tengah gencar dilakukan oleh Pemerintah Kota Batam, dibandingkan dengan daerah lain.

โ€œMaka dari itu penting kita untuk dapat memanfaatkan potensi pariwisata dengan menciptakan event yang menarik wisatawan, sebagai upaya untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui pajak hotel dan restoran,โ€ ujar Jefridin.

Dia juga menyampaikan rasa syukur atas pertumbuhan ekonomi Batam yang mencapai 7,04 persen di atas rata-rata provinsi dan nasional, serta menegaskan pentingnya mempromosikan Batam kepada masyarakat luas.

โ€œTitip program IPSI selain mencetak atlet berprestasi, juga dapat mengundang orang luar datang ke Batam. Inilah namanya sport tourism,โ€ jelasnya lagi.

Tujuan dari Muskot ini menurut Jefridin juga termasuk pemilihan Ketua dan kepengurusan baru, dengan harapan terpilihnya pemimpin yang mampu mewujudkan visi dan misi IPSI Kota Batam.

โ€œSemoga terpilih ketua yang amanah,โ€ tutup Jefridin

๐‡๐š๐ฅ๐š๐ฅ ๐๐ข๐ก๐š๐ฅ๐š๐ฅ ๐๐ž๐ง๐ ๐š๐ง ๐†๐ฎ๐ซ๐ฎ ๐“๐๐ ๐Š๐ž๐œ๐š๐ฆ๐š๐ญ๐š๐ง ๐๐ž๐ง๐ ๐ค๐จ๐ง๐ , ๐‰๐ž๐Ÿ๐ซ๐ข๐๐ข๐ง ๐€๐ฃ๐š๐ค ๐“๐ข๐ง๐ ๐ค๐š๐ญ๐ค๐š๐ง ๐‡๐š๐›๐ฅ๐ฎ๐ฆ๐ข๐ง๐š๐ง๐ง๐š๐ฌ

 Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. mewakili Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, menghadiri Acara Halal Bihalal bersama Pengurus Badan Musyawarah Guru Al-Quran (BMGQ) Kecamatan Bengkong.

Acara tersebut diadakan di Masjid Istiqomah, Bengkong Abadi, dan dihadiri oleh 425 Guru TPQ se-Kecamatan Bengkong, pada Minggu (21/4/2024).

โ€œTerima kasih dan apresiasi kepada BMGQ Kecamatan Bengkong atas berbagai kegiatan ibadah yang telah terlaksana selama bulan suci Ramadan,โ€ ucapnya.

Selain itu, masih dalam suasana bulan Syawal ia juga menyampaikan permohonan maaf atas nama Pemerintah Daerah dan Wali Kota Batam kepada para pejuang agama guru TPQ.

โ€œMinal aidin walfaidizi, mohon maaf lahir dan batin. Semoga kesalahan selama satu tahun kebelakang yang terjadi dapat dijadikan pembelajaran untuk masa yang akan datang,โ€ ujarnya.

Menurutnya melalui halal bihalal ini selain menjaga hubungan dengan Allah (habluminallah) juga menjaga hubungan antar sesama manusia (habluminannas). Ia menekankan pentingnya hubungan baik antara manusia dalam rangka mempererat silaturahmi dan saling bermaafan.

Tambahnya, halal bihalal ini juga menjadi momentum untuk meningkatkan dukungan dari semua pihak, termasuk para guru TPQ dalam peningkatan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat Batam melalui kebijakan yang berpihak kepada rakyat serta pendapatan daerah yang diperoleh melalui pariwisata dan pajak.

โ€œMari terus kita tingkatkan pengabdian untuk agama dan anak-anak penerus kita nanti. Seiring dengan itu Pemerintah juga terus meningkatkan pembangunan terutama Infrastruktur, mohon dukungannya dari bapak dan ibu guru TPQ dimana sedikit banyak akan memberikan dampak,โ€ ucap Jefridin.

๐๐ฎ๐ค๐š ๐Œ๐š๐ง๐š๐ฌ๐ข๐ค ๐‡๐š๐ฃ๐ข ๐“๐ข๐ง๐ ๐ค๐š๐ญ ๐Š๐จ๐ญ๐š ๐๐š๐ญ๐š๐ฆ ๐“๐š๐ก๐ฎ๐ง ๐Ÿ๐ŸŽ๐Ÿ๐Ÿ’, ๐‰๐ž๐Ÿ๐ซ๐ข๐๐ข๐ง: ๐๐ž๐ง๐ญ๐ข๐ง๐  ๐“๐ข๐ง๐ ๐ค๐š๐ญ๐ค๐š๐ง ๐๐ž๐ฆ๐š๐ก๐š๐ฆ๐š๐ง ๐๐š๐ง ๐๐ž๐ซ๐ฌ๐ข๐š๐ฉ๐š๐ง ๐‰๐š๐ฆ๐š๐š๐ก

Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M.Pd. mewakili Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, secara resmi membuka Acara Manasik Haji Tingkat Kota Batam Tahun 1445 H/2024 M, di Aula Wisma PIH, Batam Centre. Menurut Jefridin, manasik haji sangat penting untuk pemahaman yang mendalam tentang rukun Haji agar dapat menjadi Haji yang mabrur.

โ€œPenting mengikuti kegiatan dengan baik, diantaranya memahami ikram, (niat), Wukuf, Tawaf, Saโ€™i hingga tahlul serta cara berpakaian yang sesuai,โ€ ujar Jefridin, pada Minggu (21/4/2024).

Jefridin juga menekankan pentingnya persiapan fisik dan kesehatan, termasuk mengurangi konsumsi rokok bagi yang merokok dan menjaga pola tidur yang baik. Atas nama Pemerintah Kota Batam dan Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, Jefridin menyampaikan harapan agar narasumber memberikan informasi secara detail untuk membantu jamaah memahami proses haji dengan baik.

โ€œDalam upaya mendukung jamaah, Wali Kota Batam akan memberikan uang saku sebesar Rp 1 Juta kepada jamaah Haji khusus Kota Batam,โ€ jelasnya.

Sementara itu, dari 740 Jamaah haji, usia jamaah tertua adalah 93 tahun dan yang termuda berusia 18 tahun. Jefridin juga mengingatkan untuk menjaga kekompakan dan keselamatan selama perjalanan.

โ€œPesan terakhir dari Wali Kota adalah untuk menjaga kesehatan dan memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya untuk beribadah, termasuk melakukan umrah bagi yang memiliki kesempatan,โ€ kata Jefridin.

Pada kesempatan itu Jefridin juga menyarankan untuk memaksimalkan penggunaan teknologi, seperti smartphone dan Google Maps, untuk meminimalisir risiko kesesatan arah.

โ€œPemerintah Daerah berdoa agar seluruh jamaah dapat melaksanakan haji dengan baik dan aman. Semoga acara Manasik Haji ini menjadi awal perjalanan menuju haji yang mabrur,โ€ tutupnya.

๐‡๐š๐ฅ๐š๐ฅ ๐๐ข๐ก๐š๐ฅ๐š๐ฅ ๐Š๐ž๐ฅ๐ฎ๐ซ๐š๐ก๐š๐ง ๐’๐ฎ๐ง๐ ๐š๐ข ๐๐ข๐ง๐ญ๐ข, ๐‰๐ž๐Ÿ๐ซ๐ข๐๐ข๐ง ๐€๐ฃ๐š๐ค ๐Œ๐š๐ฌ๐ฒ๐š๐ซ๐š๐ค๐š๐ญ ๐Š๐ž๐ฆ๐›๐š๐ฅ๐ข ๐…๐ข๐ญ๐ซ๐š๐ก ๐๐š๐ง ๐…๐ข๐ญ๐ซ๐ข ๐๐ข ๐๐ฎ๐ฅ๐š๐ง ๐’๐ฒ๐š๐ฐ๐š๐ฅ

Sekretaris Daerah Kota Batam, Jefridin, M. Pd. menghadiri acara Halal Bihalal tingkat Kelurahan Sungai Binti tahun 2024, mewakili Wali Kota Batam, Muhammad Rudi. Acara tersebut digelar di Cipta Grand City sebagai bagian dari perayaan bulan Syawal, pada Sabtu (20/4/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Jefridin menyampaikan minal aidin walfaidzin serta memohon maaf lahir dan batin kepada seluruh masyarakat. Beliau menekankan pentingnya dua hubungan manusia dalam kehidupan, yaitu hubungan dengan Allah SWT (habluminallah) dan hubungan sesama manusia (habluminannas).

Jefridin menegaskan pentingnya melanjutkan kebaikan yang telah dilakukan selama bulan Ramadan, seperti membayar zakat mal dan fitrah serta berbagai ibadah sunnah lainnya.

โ€œSemoga amal dan ibadah kita selama bulan Ramadan kemarin satu bulan penuh diterima oleh Allah SWT,โ€ katanya.

Selain itu, beliau mengajak seluruh masyarakat, terutama para RT/RW sebagai ujung tombak masyarakat, untuk kompak dan bersatu dalam mendukung pembangunan Kota Batam.

โ€œBatam membutuhkan sumber daya manusia yang cerdas untuk terus maju sesuai dengan visi Batam sebagai kota baru yang diimpikan bersama,โ€ tegas Jefridin.

Jefridin atas nama Wali Kota Batam, Muhammad Rudi, dan Pemerintah Kota Batam kembali menyampaikan permohonan maaf yang tulus atas kesalahan kalimat dan perbuatan yang mungkin terjadi selama memimpin dan mengambil kebijakan setahun kebelakang.

โ€œSemoga kita seluruh masyarakat bersama-sama kembali fitrah dan fitri di bulan Syawal ini,โ€ tutupnya.

๐’๐ž๐ฃ๐ฎ๐ฆ๐ฅ๐š๐ก ๐‹๐จ๐ฆ๐›๐š ๐‰๐š๐ฆ๐›๐จ๐ซ๐ž ๐Š๐š๐๐ž๐ซ ๐๐Š๐Š ๐“๐ข๐ง๐ ๐ค๐š๐ญ ๐Š๐จ๐ญ๐š ๐๐š๐ญ๐š๐ฆ ๐ญ๐š๐ก๐ฎ๐ง ๐Ÿ๐ŸŽ๐Ÿ๐Ÿ’ ๐๐ž๐ซ๐ฅ๐š๐ง๐ ๐ฌ๐ฎ๐ง๐  ๐’๐ž๐ซ๐ฎ ๐๐š๐ง ๐Œ๐ž๐ซ๐ข๐š๐ก

 Lomba Pidato, Penyuluhan, dan Desain Busana pada kegiatan Jambore Kader Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Tingkat Kota Batam berlangsung seru dan meriah, sabtu (20/4/2024) malam.

Ketiga lomba ini dipusatkan di kantor Pemerintah Kota Batam. Untuk lomba Pidato dilaksanakan di Aula Engku Hamida, dan lomba Penyuluhan bertempat di Ruang Rapat Embung Fatimah. Sedangkan lomba Desain Busana bertempat di Ruang Rapat Hang Nadim.

Perserta tampak antusias dan bersemangat mengikuti lomba. Ditambah, lomba disaksikan langsung oleh Wakil Ketua II Tim Penggerak (TP) PKK Kota Batam Hariyanti Jefridin, dan Ketua Panitia Rani Rafitriyani.

Pada lomba ini, para peserta menampilkan karya sesuai judul masing-masing. Misalnya, di lomba penyuluhan, peserta dari Lubukbaja memberikan penyuluhan terkait Anti Narkoba.

Peserta ini, memaparkan materi terkait Bahaya Penyalahgunaan Narkotika dan Pencegahannya. Dalam materinya disampaikan tentang pengertian narkoba dan karakteristiknya, jenis-jenis narkoba dan dampak yang diakibatkannya, serta upaya-upaya yang harus dilakukan untuk menjauhi penyalahgunaan narkoba.

Begitu dengan peserta lomba lainnya, mereka memperlihatkan kemampuanya masing-masing untuk berkompetisi merebutkan juara pada Jambore kali ini.

Sekedar diketahui, untuk siang tadi, lomba yel-yel bagi peserta Jambore dan PKK RW, serta lomba outbond sudah dilaksanakan di Dataran Engkuputri.

Sedangkan untuk lomba Penilaian Tenda, Cerdas Cermat, Ranking I, MP-ASI Balita, dan lomba Simulasi 5 Meja akan dilaksanakan besok, Minggu (21/4/2024). Lomba pertama akan dimulai setelah senam pagi.